Berita
Muktamar IX, Suharso Monoarfa Terpilih Aklamasi Jadi Ketum PPP
AKTUALITAS.ID – Suharso Monoarfa terpilih sebagai Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) periode 2021-2026 secara aklamasi dalam Muktamar IX PPP yang digelar di Makassar, Sabtu (19/12). Rapat dipimpin oleh Ketua Organizing Committee (OC) Muktamar IX PPP Amir Uskara. Suharso menjadi satu-satunya kader PPP yang mendaftar sebagai calon ketua umum. Sebabnya, Suharso langsung terpilih sebagai Ketua […]

AKTUALITAS.ID – Suharso Monoarfa terpilih sebagai Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) periode 2021-2026 secara aklamasi dalam Muktamar IX PPP yang digelar di Makassar, Sabtu (19/12).
Rapat dipimpin oleh Ketua Organizing Committee (OC) Muktamar IX PPP Amir Uskara. Suharso menjadi satu-satunya kader PPP yang mendaftar sebagai calon ketua umum.
Sebabnya, Suharso langsung terpilih sebagai Ketua Umum PPP periode 2021-2026.
“Karena hanya ada satu calon kita langsung tetapkan sebagai ketua umum terpilih, setuju?” ujar Amir dalam Muktamar IX PPP, Sabtu (19/12/2020).
“Setuju,” jawab Muktamirin.
Suharso berhasil terpilih sebagai satu-satunya calon yang muncul dalam Muktamar IX.
Sebelumnya, Suharso dikabarkan bersaing dengan salah satu kandidat kuat lainnya yaitu Taj Yasin alias Gus Yasin yang merupakan Wakil Gubernur Jawa Tengah dan putra kiai kharismatik Maimoen Zubair atau Mbah Moen. Namun, hingga sebelum paripurna pemilihan, hanya Suharso yang mendaftar.
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
NUSANTARA19/04/2025 10:30 WIB
Emosi Usai Minum Tuak, Pria Labusel Kalap Bacok Rekan Kerja Hingga Bersimbah Darah
-
POLITIK19/04/2025 17:00 WIB
Rocky Gerung: Pengaruh Jokowi Bikin Prabowo Sulit Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL19/04/2025 12:00 WIB
Tingkatkan Keterlibatan Publik, PCO Luncurkan Program Swasembada Pangan di Bengkulu
-
NUSANTARA19/04/2025 12:30 WIB
Warga Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Rembang Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang
-
NASIONAL19/04/2025 09:00 WIB
Kemenhan: Wajib Militer Bisa Diterapkan Jika Anggaran Mumpuni
-
JABODETABEK19/04/2025 09:30 WIB
Tanjung Priok Lumpuh Akibat Ledakan Volume Truk, Ini Kata Pemprov dan Polisi