Berita
Ribka Tjiptaning: Negara Tidak Boleh Berbisnis dengan Rakyatnya
AKTUALITAS.ID – Anggota Komisi IX dari Fraksi PDIP, Ribka Tjiptaning, meminta pemerintah tidak berbisnis dengan rakyatnya. Hal ini merujuk pada beberapa kejadian yang dilihatnya, layanan kesehatan selama pandemi Covid-19 tampak seperti diperdagangkan. Salah satu yang ia soroti adalah belum ada patokan harga tertinggi untuk rapid test atau swab di Indonesia. “Harganya berbeda-beda. Pola kesehatan tampak […]

AKTUALITAS.ID – Anggota Komisi IX dari Fraksi PDIP, Ribka Tjiptaning, meminta pemerintah tidak berbisnis dengan rakyatnya. Hal ini merujuk pada beberapa kejadian yang dilihatnya, layanan kesehatan selama pandemi Covid-19 tampak seperti diperdagangkan.
Salah satu yang ia soroti adalah belum ada patokan harga tertinggi untuk rapid test atau swab di Indonesia.
“Harganya berbeda-beda. Pola kesehatan tampak seperti untuk dagang. Negara tidak boleh berbisnis dengan rakyatnya dengan alasan apapun,” ungkap Ribka dalam Rapat Kerja Komisi IX DPR dengan Menteri Kesehatan RI, BPOM, dan Bio Farma pada Selasa (12/1/2021).
Selain itu, ia juga menyoroti keseriusan pemerintah dalam mengatasi pandemi. Ia menceritakan, momen ketika berkunjung ke Bali, yang ketika itu turut serta Menteri Kesehatan (Menkes), Terawan Agus Putranto.
Saat itu, katanya, mereka menggunakan Batik Air dengan kursi penumpang tanpa ada jaga jarak.
“Itu tidak ada dipanggil pemerintah. Bagaimana itu seperti main-main, sedangkan nanti rakyat disuruh 3M,” tutur Ribka.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada tanggapan dari Menkes Budi yang hadir dalam rapat tersebut.
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
JABODETABEK24/04/2025 21:30 WIB
Peradi Bersatu Bakal Laporkan Roy Suryo CS ke Polda Metro Jaya Soal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi
-
JABODETABEK24/04/2025 17:30 WIB
Wamenkop Tegaskan Program Koperasi Merah Putih Tak Bermuatan Politik
-
NASIONAL24/04/2025 16:00 WIB
Kejagung Serahkan 10 Bundel Dokumen ke Dewan Pers
-
JABODETABEK24/04/2025 18:30 WIB
Dukcapil DKI Jakarta Raih Peringkat Pertama dalam Penilaian Kinerja
-
JABODETABEK24/04/2025 19:30 WIB
Polda Metro Jaya Klarifikasi Dugaan Penembakan di Grogol
-
NASIONAL24/04/2025 15:00 WIB
Yayasan Tanpa Izin di Batanghari Ditutup Densus 88 Karena Diduga Jaringan NII
-
EKBIS25/04/2025 09:15 WIB
Sempat Sentuh Titik Terendah, Emas Antam Kini Berjaya Lagi