Berita
Polemik Sosialita Terima Vaksin, Wagub DKI: Helena Lim Bukan Pegawai Apotek
AKTUALITAS.ID – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebut selebgram Helena Lim yang mendapatkan vaksin Covid-19, karena Helena terdaftar sebagai pegawai apotek saat pelaksanaan vaksinasi beberapa waktu lalu. “Helena Lim terdaftar karena pemilik daripada apotek yang mendaftarkan yang bersangkutan, dianggap ditulis sebagai pegawai atau karyawan apotek sehingga dianggap berhak,” kata Ariza di kawasan Ancol, […]

AKTUALITAS.ID – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebut selebgram Helena Lim yang mendapatkan vaksin Covid-19, karena Helena terdaftar sebagai pegawai apotek saat pelaksanaan vaksinasi beberapa waktu lalu.
“Helena Lim terdaftar karena pemilik daripada apotek yang mendaftarkan yang bersangkutan, dianggap ditulis sebagai pegawai atau karyawan apotek sehingga dianggap berhak,” kata Ariza di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (13/2).
Namun, Ariza menyebut saat ini ada dugaan penyalahgunaan data. Sebab, Helena diduga bukan pegawai apotek melainkan pemilik apotek.
“Dalam perjalanannya ternyata diduga yang bersangkutan memang bukan pegawai, kita akan lihat ya. Diduga yang bersangkutan bukan pegawai. Nanti akan dicek. Jadi nanti biarlah pihak kepolisian yang akan melakukan pengecekan pemeriksaan, penyelidikan,” terangnya.
Politikus Gerindra itu lantas menjelaskan siapa saja yang berhak mendapatkan vaksin Covid-19 tahap awal yakni, tenaga kesehatan. Sementara pemilik apotek bukan tenaga kesehatan. “Yang menerima yaitu tenaga kesehatan, dokter, kemudian perawat, asisten dokter, bidan sukarelawan dan pelayan daripada apotek juga mendapatkan, kalau pemilik yang tidak menjadi pelayan tidak boleh apalagi keluarganya,” katanya.
-
NASIONAL12/03/2025
Prabowo Umumkan THR ASN, PPPK, TNI-Polri, Hakim, dan Pensiunan Cair 17 Maret 2025
-
MULTIMEDIA12/03/2025
FOTO: Masjid Segitiga Karya Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
-
NASIONAL12/03/2025
Jaga Stabilitas Pangan Ramadan, Mentan Amran Apresiasi Operasi Pasar Murah di Surakarta
-
NASIONAL12/03/2025
Utut Adianto Pimpin Panja RUU TNI: Langkah Baru Revisi UU TNI
-
NASIONAL12/03/2025
Bonus Hari Raya untuk Mitra Ojek Daring: Langkah Nyata Arahan Presiden
-
NASIONAL12/03/2025
Presiden Prabowo Tegas: Prajurit TNI di Lembaga Sipil Wajib Pensiun Dini
-
NUSANTARA12/03/2025
Fenomena Langka! Hujan Es Sebesar Ruas Jari Guyur Sleman dan Yogyakarta
-
POLITIK12/03/2025
Batasan Masa Jabatan Ketum Parpol? Demokrat: Itu Urusan Internal Partai