Berita
Tahun 2022, Epidemiolog UI Optimistis Indonesia Masuk Fase Endemi
AKTUALITAS.ID – Pandemi Covid-19 hampir dua tahun melanda Indonesia setelah kasus pertama ditemukan pada Maret 2019 lalu. Epidemiolog dari Universitas Indonesia Pandu Riono optimistis Indonesia akan masuk ke dalam fase endemi Covid-19 pada 2022. “Optimistis tahun 2022 masuk dalam fase endemi,” ujar Pandu Riono dalam bincang-bincang bertema “2022: Menuju Endemi” yang diikuti secara daring di […]

AKTUALITAS.ID – Pandemi Covid-19 hampir dua tahun melanda Indonesia setelah kasus pertama ditemukan pada Maret 2019 lalu. Epidemiolog dari Universitas Indonesia Pandu Riono optimistis Indonesia akan masuk ke dalam fase endemi Covid-19 pada 2022.
“Optimistis tahun 2022 masuk dalam fase endemi,” ujar Pandu Riono dalam bincang-bincang bertema “2022: Menuju Endemi” yang diikuti secara daring di Jakarta. Demikian dikutip dari Antara, Selasa (28/12/2021).
Ia menyampaikan, optimisme itu seiring dengan terkendalinya kasus di dalam negeri meski dibayangi munculnya varian Covid-19 baru Omicron.
“Omicron tidak usah ditakuti, tidak berdampak pada orang sakit berat dan meninggal,” katanya.
Saat ini, lanjut dia, meski COVID-19 masih ada di sekitar masyarakat, namun tidak signifikan membebani layanan kesehatan.
“Kita sudah masuk ke fase itu (endemi), kita belum PD (percaya diri) saja,” ucapnya.
Ia menilai, agar situasi kasus COVID-19 di dalam negeri tetap terkendali secara keberlanjutan. Maka dari itu, vaksinasi harus terus digencarkan.
“Kita bisa menjaga situasi ini lebih sustain dengan melakukan vaksinasi, kalau bisa 100 persen sehingga masyarakat Indonesia memiliki imunitas yang bisa mengenali dan mendeteksi virus. Dengan demikian kita bisa lebih siap menghadapinya,” tuturnya.
Berdasarkan data Satgas Covid-19 pada Senin (27/12), jumlah penduduk yang telah mendapat suntikan dua dosis vaksin Covid-19 sebanyak 110.812.856 orang atau 53,20 persen dari total 208.265.720 warga yang menjadi sasaran vaksinasi Covid-19.
Sementara itu, jumlah penerima vaksin dosis pertama mencapai 156.994.786 warga atau 75,38 persen dari target sasaran vaksinasi Covid-19.
Dalam kesempatan sama, Tenaga Ahli Menkes Bidang Penanganan Covid-19, Andani Eka Putra mengatakan, salah satu indikator Indonesia masuk dalam fase endemi adalah tidak adanya potensi lonjakan kasus.
Saat ini, ia menilai, situasi pandemi Covid-19 di Indonesia relatif cukup terkendali, terlihat dari angka positivity rate sekitar 0,25 persen. Namun, munculnya varian Omicron dapat berpotensi menimbulkan lonjakan kasus.
Hingga saat ini, ia menyampaikan, terdapat 46 kasus paparan Omicron yang terdeteksi di Indonesia.
“Intinya adalah, kita berupaya mengendalikan Omicron dengan baik agar tidak menimbulkan ledakan kasus, dan peluang kita untuk masuk endemi akan lebih besar,” katanya.
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
NASIONAL19/04/2025 07:00 WIB
Kunjungan ke Markas Huawei, Waka MPR Titip Harapan Besar untuk Kemajuan Teknologi Indonesia
-
NUSANTARA19/04/2025 10:30 WIB
Emosi Usai Minum Tuak, Pria Labusel Kalap Bacok Rekan Kerja Hingga Bersimbah Darah
-
JABODETABEK19/04/2025 06:30 WIB
Mencekam di Cimanggis: OTK Bakar 3 Mobil Polisi Saat Penangkapan Pentolan Ormas
-
POLITIK19/04/2025 17:00 WIB
Rocky Gerung: Pengaruh Jokowi Bikin Prabowo Sulit Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL19/04/2025 12:00 WIB
Tingkatkan Keterlibatan Publik, PCO Luncurkan Program Swasembada Pangan di Bengkulu
-
NUSANTARA19/04/2025 12:30 WIB
Warga Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Rembang Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang