Berita
Putin Tanpa Ragu Umumkan Pencalonannya Dalam Pemilu Presiden 2024

AKTUALITAS.ID – Presiden Rusia Vladimir Putin telah mengumumkan ia akan mencalonkan diri pada pemilihan presiden 2024.
Putin mengumumkan pencalonannya ini dengan tegas dan tanpa ragu pada hari Jumat (8/11/2023).
Keputusan ini membuat pemimpin lama Rusia itu selangkah lebih dekat ke masa jabatan kelima.
Apabila Putin terpilih, maka ia akan memperpanjang masa kepemimpinannya di Rusia selama 24 tahun.
Pengumuman pencalonannya kembali maju dalam Pilpres 2024 tersebut, disampaikan dalam sebuah perbincangan informal antara Putin dan para partisipan operasi militer khusus Rusia, usai upacara penganugerahan medali Bintang Emas kepada para Pahlawan Rusia.
“Saya tidak akan menyembunyikan bahwa saya memiliki pemikiran yang berbeda pada waktu yang berbeda. Namun, Anda benar, sekarang adalah saatnya untuk mengambil keputusan. Saya akan mencalonkan diri sebagai Presiden Federasi Rusia,” kata Putin, seperti dikutip Kremlin.
Pada Kamis (7/12), Dewan Federasi atau majelis tinggi parlemen Rusia dengan suara bulat sepakat untuk menggelar pemilihan presiden berikutnya pada 17 Maret 2024. (RAFI)
-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
JABODETABEK23/04/2025 17:00 WIB
Satu Juta Lebih Bayi Diimunisasi Serentak: Kolaborasi Hebat IBI dan Dinkes Wujudkan Generasi Emas 2045
-
OTOTEK23/04/2025 12:30 WIB
Revolusi Internet Dimulai: China Pecahkan Rekor Kecepatan dengan 10G
-
JABODETABEK23/04/2025 15:30 WIB
Tawuran Pelajar Pecah di Kampung Melayu Jaktim, 20 Orang Digelandang Polisi
-
POLITIK23/04/2025 15:00 WIB
PAN Nilai Arahan Presiden Prabowo Merapatkan Barisan Menteri Adalah Hal Lazim dan Positif
-
NASIONAL23/04/2025 13:00 WIB
Skandal CSR Triliunan: KPK Siap Umumkan Tersangka dari Komisi XI DPR
-
DUNIA23/04/2025 14:00 WIB
Tiga Bulan Berkuasa, Trump Guncang Fondasi Demokrasi Amerika Serikat
-
JABODETABEK23/04/2025 14:30 WIB
Pengendara Wanita Ditembak Usai Coba Kabur dari Komplotan Begal di Jakbar