Berita
Usai Olahraga, Jokowi dan Airlangga Sarapan Bareng di Kebun Raya Bogor
AKTUALITAS.ID – Presiden Jokowi dan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto olahraga dan sarapan bareng di Kebun Raya Bogor, Sabtu (6/1/2024) pagi. Dalam pertemuan itu, keduanya bicara banyak hal.
Hal tersebut dikatakan Airlangga saat ditanya pertemuannya dengan Jokowi usai hadiri acara Konsolidasi Partai Golkar Menuju Pemilu Damai 2024 di Stadion Pakansari, Bogor.
Salah satu pembahasan yang dibincangkan dengan Jokowi dijelaskan Airlangga yakni mengenai target ekonomi di 2024.
“Minggu pertama tahun 2024 jadi banyak hal yang kita bahas terkait target pertumbuhan ekonomi,” ujar Airlangga.
Diketahui, berdasarkan foto dan video yang diterima di Jakarta, Sabtu, tampak Presiden Jokowi mengajak Airlangga berolahraga berdua menyusuri Kebun Raya Bogor, lalu keduanya juga sarapan bersama sejumlah pengurus Partai Golkar.
Dalam salah satu video tampak pula Jokowi dan Airlangga duduk berdiskusi berdua dalam sebuah jamuan teh pagi.
Pada kesempatan itu, Presiden Jokowi mengenakan kaos putih lengan panjang dan celana panjang hitam, sementara Airlangga Hartarto yang juga Menteri Koordinator bidang Perekonomian mengenakan kaos kuning dan celana olahraga berwarna gelap.
Kegiatan sarapan pagi ini dilakukan Presiden Jokowi setelah sebelumnya pada Jumat (5/1/2024) malam Jokowi melakukan makan malam dengan Menteri Pertahanan sekaligus Calon Presiden Prabowo Subianto. (YAN KUSUMA/RAFI)
- Multimedia19 jam lalu
FOTO: Banjir Rob Muara Angke
- Multimedia12 jam lalu
FOTO: KKP Laporkan Capaian Kinerja Sektor Perikanan Budi Daya dan Pengembangan SDM
- POLITIK14 jam lalu
Partai Demokrat akan Kaji Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD
- EkBis8 jam lalu
Rayakan Nataru 2025, bTaskee Indonesia Luncurkan Promo Fantastis untuk Pengguna!
- Ragam20 jam lalu
Ayu Ting Ting Berangkat Umrah, Doakan yang Terbaik untuk Jodoh dan Keluarga
- POLITIK12 jam lalu
PKB: Isu Muktamar Luar Biasa NU Bisa Menyebabkan Keresahan Daerah
- Olahraga21 jam lalu
Carlo Ancelotti Dinobatkan Sebagai Pelatih Terbaik FIFA 2024
- EkBis19 jam lalu
IHSG Dibuka Menguat pada Rabu Pagi, Sentimen Positif Dominasi Pasar