EKBIS
Harga Emas Antam Cetak Rekor Lagi! Nyaris Tembus Rp2 Juta per Gram
AKTUALITAS.ID – Harga emas batangan produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) kembali mencetak rekor tertinggi sepanjang masa. Pada hari ini, Senin (21/4/2025), harga emas Logam Mulia di butik LM Graha Dipta, Pulogadung, melonjak ke angka Rp1.980.000 per gram, naik Rp15.000 dibandingkan harga Sabtu lalu.
Pantauan di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung menunjukkan harga emas Antam hari ini melesat Rp 15.000 ke level Rp1.980.000 per gram. Angka ini melampaui rekor sebelumnya yang tercatat pada Kamis pekan lalu di angka Rp 1.975.000 per gram, sekaligus semakin mendekati level psikologis Rp 2 juta per gram.
Kenaikan ini mengungguli rekor sebelumnya yang tercatat pada Kamis lalu (17/4/2025) di level Rp1.975.000 per gram. Adapun harga buyback atau pembelian kembali oleh Antam hari ini juga ikut naik sebesar Rp15.000 menjadi Rp1.829.000 per gram.
Berikut adalah rincian harga emas Antam Logam Mulia per 21 April 2025 (termasuk PPh 0,25%):
| Berat | Harga Dasar | Harga + PPh |
|---|---|---|
| 0.5 gr | Rp1.040.000 | Rp1.042.600 |
| 1 gr | Rp1.980.000 | Rp1.984.950 |
| 2 gr | Rp3.900.000 | Rp3.909.750 |
| 5 gr | Rp9.675.000 | Rp9.699.188 |
| 10 gr | Rp19.295.000 | Rp19.343.238 |
| 25 gr | Rp48.112.000 | Rp48.232.280 |
| 50 gr | Rp96.145.000 | Rp96.385.363 |
| 100 gr | Rp192.212.000 | Rp192.692.530 |
| 250 gr | Rp480.265.000 | Rp481.465.663 |
| 500 gr | Rp960.320.000 | Rp962.720.800 |
| 1000 gr | Rp1.920.600.000 | Rp1.925.401.500 |
Kenaikan harga emas Antam ini sejalan dengan penguatan harga emas dunia. Di pasar spot, harga emas internasional pagi ini (Senin, 21/4/2025 pukul 06.12 WIB) naik 0,66% ke level US$3.349,48 per troy ounce, setelah sempat menyentuh rekor tertinggi intraday di US$3.357,4 per troy ounce pada Kamis lalu.
Lonjakan harga emas baik lokal maupun global ini dipicu oleh ketidakpastian geopolitik, kekhawatiran inflasi, dan langkah investor mencari aset aman (safe haven). (Mun/Yan Kusuma)
-
RAGAM16/11/2025 12:30 WIBMasuk Gedung Diminta KTP dan Difoto Bisa Langgar UU Perlindungan Data Pribadi
-
NASIONAL16/11/2025 13:00 WIBDPR Minta Negara Bertindak Tegas untuk Melindungi Rakyat Kecil dari Mafia Tanah
-
NASIONAL16/11/2025 12:00 WIBPentingnya Pengesahan RKUHAP untuk Menjamin Kepastian Hukum
-
DUNIA16/11/2025 14:00 WIBKetegangan Meningkat, China Larang Warganya ke Jepang
-
FOTO17/11/2025 08:31 WIBFOTO: Aksi Seniman Jalanan Dukung Produk UMKM Konveksi
-
NUSANTARA16/11/2025 11:30 WIBMaling Motor di Ciruas Diamuk Massa Usai Mengacungkan Pistol Mainan
-
NUSANTARA16/11/2025 13:30 WIBPria Dianiaya Mertua dan Keluarga Istri karena Cekcok Rumah Tangga
-
RAGAM16/11/2025 15:30 WIBCara Mengecilkan Perut Buncit dengan Cepat dan Sehat

















