Connect with us

Jabodetabek

Kasetpres: Paskibraka Putri Tetap Berjilbab saat HUT RI di IKN

Published

on

Tangkapan layar Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono berfoto bersama jajaran Paskibraka DKI Jakarta 2024 di Balai Kota, Rabu (14/8/2024). (ANTARA)

AKTUALITAS.ID – Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono memastikan bahwa anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) putri yang beragama Islam tetap diizinkan mengenakan jilbab saat bertugas dalam upacara peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, pada 17 Agustus 2024.

“Kami meminta kepada seluruh adik-adik putri yang memang menggunakan jilbab, tetap gunakan itu,” ujar Heru Budi Hartono di Jakarta, Rabu (14/8/2024). 

Pernyataan ini disampaikan setelah adanya spekulasi dan kekhawatiran dari masyarakat terkait penggunaan jilbab oleh anggota Paskibraka putri.

Dalam kesempatan tersebut, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta ini juga menyatakan bahwa ia telah menyaksikan langsung gladi bersih upacara di IKN, di mana anggota Paskibraka putri yang beragama Islam tetap mengenakan jilbab sesuai keyakinan mereka.

Lebih lanjut, Heru menegaskan bahwa tidak ada instruksi dari Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) yang mengharuskan Paskibraka putri untuk melepas jilbab. BPIP telah berkoordinasi dengan pihak Sekretariat Presiden dan dipastikan bahwa anggota Paskibraka putri dapat tetap mengenakan jilbab seperti saat mereka mendaftar.

Isu ini sempat memanas setelah beredarnya foto-foto di media sosial yang menunjukkan tidak adanya Paskibraka putri yang berjilbab dalam momen pengukuhan pada Selasa (14/8/2024). Padahal, di berbagai kesempatan sebelumnya, beberapa anggota Paskibraka putri terlihat mengenakan jilbab dalam kegiatan sehari-hari mereka.

Pernyataan resmi dari Kasetpres ini diharapkan dapat meredakan kekhawatiran masyarakat, khususnya umat Muslim, dan memastikan bahwa nilai-nilai keberagaman dan toleransi tetap dijunjung tinggi dalam pelaksanaan tugas kenegaraan di Indonesia. (YAN KUSUMA/RAFI)

OASE

INFOGRAFIS

WARGANET

Trending