Connect with us

Nasional

Bawaslu Sudah Punya Pedoman Cegah Terjadinya Kekerasan Perempuan

Published

on

alt='Anggota Bawaslu RI Lolly Suhenty, memimpin apel siaga Pengawasan Partisipatif Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, di daerah terluar Indonesia, di Pulau Sebatik, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara"

AKTUALITAS.ID – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) membuat pedoman untuk mencegah terjadinya kekerasan gender di lingkungan Bawaslu.

Hal itu disampaikan Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty kepada wartawan di Gedung Bawaslu, Selasa (29/10/2024).

“Bawaslu itu sudah punya panduan pedoman untuk mencegah terjadinya kekerasan seksual di lingkungan Bawaslu,” kata Lolly.

Ia menyampaikan, pencegahan kekerasan seksual itu sangat penting. Apalagi, banyak kasus yang ditangani Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) berkaitan dengan kekerasan seksual.

“Kenapa ini menjadi penting? Karena data di DKPP, terjadi peningkatan (kasus kekerasan seksual), maka menjadi kewajiban kami untuk menjadi perhantian jajaran pengawas Pemilu,” ujar Lolly.

“Tidak melakukan kesalahan yang akan berdampak sangat fatal misalnya berkenaan dengan kekerasan berbasis gender si lingkungan internal Bawaslu ini menjadi kesigapan,” pungkas Lolly. (Damar Ramadhan)

OASE

INFOGRAFIS

WARGANET

Trending