NASIONAL
Masa HGU Habis, 2.086 Hektare Lahan di IKN Diambil Alih Negara

AKTUALITAS.ID – Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN), Nusron Wahid, menyatakan bahwa lahan seluas 2.086 hektare di wilayah Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, kini berstatus milik negara setelah masa Hak Guna Usaha (HGU) lahan tersebut habis. Nusron menegaskan bahwa situasi ini bukanlah masalah atau sengketa lahan.
“Ini bukan masalah. Hak Guna Usaha lahan tersebut memang sudah habis masa berlakunya, sehingga sesuai aturan, lahan tersebut diambil alih negara. Beberapa pemilik lama mungkin keberatan, tetapi itu sudah sesuai prosedur,” jelas Nusron di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (31/10/2024).
Dari total 2.806 hektare yang masa HGU-nya telah habis, sebagian lahan telah ditempati oleh penduduk setempat. Dalam kasus ini, pengelolaan lahan akan dialihkan kepada Bank Tanah yang kemudian akan mengelola 30 persen dari total lahan untuk program reforma agraria, sesuai dengan mandat dari Peraturan Pemerintah Nomor 64 Tahun 2021.
Dalam pelaksanaan reforma agraria, pemerintah akan melakukan legalisasi kepemilikan atau sertifikasi tanah bagi penduduk yang telah lama tinggal di lahan tersebut. “Jika mereka sudah lama menempati lahan itu, kami akan melakukan legalisasi, tinggal melihat luas lahan yang mereka tempati,” ujar Nusron.
Sementara itu, Menteri ATR/BPN sebelumnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengungkapkan bahwa salah satu penyebab tertundanya proses alih kepemilikan lahan di IKN adalah permasalahan ganti rugi yang belum sepenuhnya selesai. AHY juga menekankan pentingnya pemberian ganti rugi yang adil bagi masyarakat terdampak, agar hak-hak mereka tetap terlindungi. (Damar Ramadhan)
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
EKBIS24/04/2025 09:15 WIB
Pembukaan Pasar 24 April 2025: IHSG Melejit Kuat, Lanjutkan Reli Ditopang Optimisme Pasar
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
NASIONAL24/04/2025 11:00 WIB
Gara-Gara Bakar Mobil Polisi, DPR Desak Pemerintah Sikat Habis Ormas Preman
-
EKBIS24/04/2025 10:30 WIB
Dompet Bisa Lebih Tebal? Harga Emas Antam Terjun Bebas Hari Ini
-
POLITIK24/04/2025 12:00 WIB
Cak Imin Tegaskan Perintah Prabowo “Rapatkan Barisan” Bukan untuk Pilpres 2029
-
NUSANTARA24/04/2025 12:30 WIB
Gunung Gede-Pangrango Buka Lagi, Tapi Ada Zona Terlarang untuk Pendaki