Connect with us

RAGAM

Jangan Pakai Bawang Putih untuk Jerawat! Ini Alasannya Menurut Ahli

Aktualitas.id -

Ilustrasi - Bawang putih (ist)

AKTUALITAS.ID – Banyak orang mencoba berbagai cara untuk mengatasi jerawat, termasuk menggunakan bahan alami seperti bawang putih. Namun, menurut ahli dermatologi Dr. Aanchal Panth, penggunaan bawang putih justru bisa memperburuk kondisi kulit dan meninggalkan bekas hitam yang sulit dihilangkan.

Dikutip dari Hindustan Times, bawang putih memang memiliki sifat antibakteri dan antiradang yang sekilas tampak bermanfaat untuk jerawat. Tapi jangan tertipu! Efeknya bisa berbahaya, menyebabkan iritasi, kulit terbakar, hingga dermatitis kontak iritan.

Bahaya Bawang Putih untuk Kulit
Dalam unggahan Instagram-nya, Dr. Panth menjelaskan bahwa mengoleskan bawang putih langsung ke kulit bisa merusak tekstur kulit yang sehat. Alih-alih menyembuhkan, justru bisa memperparah jerawat dan meninggalkan noda hitam yang sulit hilang.

Cara Aman Mengatasi Jerawat
Daripada menggunakan bawang putih, Dr. Panth menyarankan beberapa metode yang lebih aman dan efektif:
✔ Gunakan plester jerawat – Plester berbahan hidrokoloid membantu menyembuhkan jerawat lebih cepat dan melindunginya dari kotoran.
✔ Aplikasikan serum asam salisilat – Serum ini bisa digunakan dua kali seminggu untuk mengontrol jerawat ringan.
✔ Rawat seluruh wajah – Mengobati hanya satu titik jerawat tidak cukup. Penting untuk merawat seluruh wajah agar jerawat tidak muncul di area lain.

Jadi, sebelum mencoba cara-cara rumahan yang belum terbukti aman, lebih baik gunakan metode yang sudah direkomendasikan oleh ahli. Dengan perawatan yang tepat dan konsisten, kulit sehat bebas jerawat bukan lagi impian!  (PURNOMO/DIN)

TRENDING