RAGAM
Makan Durian di Kamar Hotel, Turis China Didenda
AKTUALITAS.ID – Buah durian, yang dikenal dengan aromanya yang kuat, kulitnya yang berduri, dan ukurannya yang besar, memang seringkali dilarang di transportasi umum, hotel, dan ruang tertutup lainnya di seluruh Asia, karena baunya yang sangat menyengat dan sulit dihilangkan.
Seorang turis asal China mengklaim dirinya didenda sebesar S$200 atau sekitar Rp 2,5 juta oleh sebuah hotel di Singapura. Denda tersebut dijatuhkan setelah ia dan temannya membawa buah durian ke dalam kamar hotel mereka.
Kisah ini diunggah oleh turis wanita tersebut dengan nama pengguna “Blue Mulberry” di platform media sosial Cina, Xiaohongshu, pada akhir Mei lalu.
Seperti dilansir dari VN Express, ia menceritakan bahwa saat sedang menjelajahi Singapura bersama seorang teman, mereka menemukan sebuah kedai durian di pinggir jalan.
Karena tidak ada tempat duduk yang tersedia, keduanya memutuskan untuk membungkus buah dengan aroma menyengat itu dalam kotak styrofoam dan membawanya kembali ke hotel.
Dalam perjalanan pulang dengan taksi, temannya sudah menyadari bau durian yang khas mulai meresap keluar dari kotak. Berusaha menahan aroma, wanita itu membungkus kotak tersebut lebih rapat dengan cling wrap. Sesampainya di hotel, mereka langsung menuju kamar dan tanpa banyak berpikir keduanya langsung mulai menyantap buah durian tersebut.
Namun, di malam berikutnya, wanita itu menemukan sebuah surat catatan di atas tempat tidur kamar mereka, yang berasal dari pihak hotel.
Foto surat tersebut, yang diunggahnya, bertuliskan: “Mohon diinformasikan bahwa housekeeper kami menemukan bau durian di kamar Anda.. S$200 akan dikenakan sebagai biaya pembersihan.”
Demikian turis tersebut menulis dalam unggahan di media sosial , seperti dilansir juga oleh media India, NDTV. (Purnomo/goeh)
-
FOTO08/11/2025 21:10 WIBFOTO: Menara TBIG Bantu Sinyal Kuat Layanan Transportasi Online di Stasiun MRT Fatmawati
-
POLITIK08/11/2025 18:00 WIBMurni Pengabdian Pada Masyarakat, PDI Perjuangan Perluas Jaringan Kader Kesehatan
-
RAGAM08/11/2025 14:30 WIBRamalan Zodiak Karier Sabtu 8 November 2025: Komunikasi dan Kerja Tim Jadi Kunci
-
EKBIS08/11/2025 17:00 WIBStabilkan Harga Beras Jelang Natal, Dirut Bulok Sidak Pasar
-
NASIONAL08/11/2025 16:00 WIBEks Ketua KPK Antasari Azhar Tutup Usia
-
OLAHRAGA08/11/2025 17:30 WIB14 Atlet Voli Putra Siap Bertarung di SEA Games 2025
-
RAGAM08/11/2025 19:00 WIBNutrisi Untuk Otak Pada Pemulihan Stroke
-
NUSANTARA08/11/2025 13:30 WIBSatgas Ops Damai Cartenz Tangkap Komandan KKB di Nabire

















