POLITIK
Jokowi Serukan Dukungan Dua Periode untuk Prabowo-Gibran, Puan Maharani: Pemilu Masih Lama
AKTUALITAS.ID – Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, memberikan tanggapan atas pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang meminta relawannya untuk mendukung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka selama dua periode. Puan Maharani menyatakan bahwa Pemilu 2029 masih terlalu jauh dan masyarakat harus fokus bekerja sama dalam membangun bangsa dan negara.
Menurut Puan, saat ini masyarakat harus bergotong-royong dalam membangun bangsa dan negara. “Mari kita bekerja bersama dalam membangun bangsa dan negara bersama-sama, dengan bergotong royong, Pemilu masih jauh,” kata Puan kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (23/9/2025).
Puan Maharani juga menekankan yang penting adalah bagaimana masyarakat dapat bekerja sama untuk membangun bangsa dan negara. “Jadi yang penting bagaimana kita bergotong-royong, untuk membangun bangsa dan negara,” sambungnya.
Sebelumnya, Jokowi telah memberikan instruksi kepada para relawannya untuk mendukung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka selama dua periode. Jokowi menyatakan bahwa dukungan tersebut diberikan karena banyak relawan yang menanyakan pendapatnya mengenai pasangan Prabowo dan Gibran untuk Pilpres 2029. (Ari Wibowo/Mun)
-
FOTO17/11/2025 08:31 WIBFOTO: Aksi Seniman Jalanan Dukung Produk UMKM Konveksi
-
NASIONAL17/11/2025 11:15 WIBWakil Ketua DPR RI: Sebut Program MBG Tak Perlu Ahli Gizi
-
OLAHRAGA17/11/2025 14:00 WIBKalahkan Jepang 0-1 Tim Sepak Bola CP Indonesia Melaju ke Semifinal
-
NASIONAL17/11/2025 07:00 WIBGuru Besar HTN: Lembaga Negara Semakin Tidak Patuh pada Putusan MK
-
EKBIS17/11/2025 09:30 WIBIHSG dan LQ45 Kompak Menguat Pagi Ini (17/11), Investor Uji Resisten 8.400
-
NASIONAL17/11/2025 10:00 WIBMKMK Pertanyakan Laporan Ijazah Palsu Arsul Sani ke Bareskrim Polri
-
RIAU17/11/2025 19:45 WIBPolda Riau Gelar Operasi Zebra Lancang Kuning 2025, Tekankan Edukasi, Keselamatan, dan Green Policing Jelang Operasi Lilin
-
JABODETABEK17/11/2025 05:30 WIBCuaca DKI Jakarta 17 November 2025: Hujan Sedang dan Petir di Beberapa Wilayah

















