Unggah Video Sambut Kepulangan Rizieq Syihab, Serka B Ditahan POMAU


AKTUALITAS.ID – Polisi Militer (POM) Angkatan Udara telah menahan Serka B terkait kasus yang kini tengah dihadapinya. Ia ditahan karena diduga telah melakukan pelanggaran disiplin yakni mengunggah secara sembarang sebuah video di sosial media.

“Sedang ditahan di POM, (ditahan) kemarin,” kata Kepala Dinas Penerangan Angkatan Udara (Kadispenau) Marsma TNI Fadjar Adrianto saat dikonfirmasi merdeka.com, Kamis (12/11/2020).

Ia menjelaskan, alasan penahanan terhadap Serka B itu karena prajurit TNI tersebut dididuga telah melanggar disiplin militer yang sudah ada.

“Jadi begini, dia itu melanggar disiplin militer. Pertama tidak sesuai dengan prajurit Sapta Marga bahwa dia kan TNI, harus berdiri disemua golongan. Nah bukan masalah medsosnya yang dia langgar, tapi aturan bermedsosnya itu. TNI itu boleh bermedsos, tapi ada aturannya,” jelasnya.

“Nah aturan itu sudah dikeluarkan oleh pimpinan, dia melanggar aturan itu. Sehingga melanggar Sapta Marga perintah dari pimpinan, kemudian juga dia tidak sesuai dengan jati dirinya sebagai prajurit Sapta Marga yang harus berdiri disemua golongan, itu saja jadi yang dilanggar itu,” sambungnya.

Sebelumnya, Fadjar membenarkan adanya anggota TNI AU berinisial B yang diduga melakukan pelanggaran disiplin. Pelanggaran diduga karena anggota berpangkat Serka tersebut, mengunggah secara sembarang sebuah video di sosial media.

“Benar anggota AU yang berpangkat serka inisialnya B. Intinya melakukan pelanggaran disiplin militer karena sudah diperintahkan oleh Panglima TNI dan KSAU untuk tidak boleh sembarangan mengupload sesuatu yang menyalahgunakan aturan,” kata Fadjar saat dikonfirmasi, Rabu (11/10).

Fadjar melanjutkan, unggahan video Serka B dianggap bertentangan dengan aturan militer. Karenanya saat ini tengah diperiksa Polisi Militer (POM) dan Intel.

“Serka B tengah diperiksa POM dan Intel, kami akan dilihat di mana pelanggarannya. Kalau saya lihat itu pelanggarannya disiplin militer,” jelasnya.

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>