Berita
Untuk Kebutuhan Ramadhan dan Lebaran, BI Siapkan Rp 152 T Uang Tunai
AKTUALITAS.ID – Bank Indonesia (BI) memproyeksi kebutuhan uang kartal periode Idul Fitri 2021 sebesar Rp 152,14 triliun. Angka itu meningkat 39,33% secara year on year dibandingkan realisasi penarikan perbankan tahun 2020 sebesar Rp 109,2 triliun. Kepala Departemen Pengelolaan Uang BI Marlison Hakim mengungkapkan untuk wilayah Sumatera diperkirakan mencapai Rp 25,95 triliun, Jawa Rp 59,40 triliun, […]

AKTUALITAS.ID – Bank Indonesia (BI) memproyeksi kebutuhan uang kartal periode Idul Fitri 2021 sebesar Rp 152,14 triliun. Angka itu meningkat 39,33% secara year on year dibandingkan realisasi penarikan perbankan tahun 2020 sebesar Rp 109,2 triliun.
Kepala Departemen Pengelolaan Uang BI Marlison Hakim mengungkapkan untuk wilayah Sumatera diperkirakan mencapai Rp 25,95 triliun, Jawa Rp 59,40 triliun, Kalimantan Rp 10,39 triliun, Sulampua Rp 10,85 triliun, Bali Nusra Rp 5,58 triliun dan Kantor Pusat Rp 39,99 triliun.
“Dalam rangka memenuhi kebutuhan uang masyarakat menghadapi Idul Fitri tahun 2021, perbankan mengajukan rencana penarikan uang sebesar Rp 152,14 triliun meningkat 39,33% dibandingkan penarikan perbankan tahun 2020 sebesar Rp 109,2 triliun,” kata Marlison dalam Taklimat Media, Rabu (14/4/2021).
Dia mengungkapkan penarikan perbankan periode Ramadhan dan Idul Fitri tahun 2021 ini didominasi Satker Kas Jabodetabek (Kantor Pusat) sebesar Rp 39,9 triliun sedangkan penarikan terendah sebesar Rp 0,32 triliun di Satker Kas KPwBI Provinsi Papua Barat.
Marlison menjelaskan penarikan Rp 152,14 triliun ini lebih rendah dibandingkan periode 2019 yang mencapai Rp 192 triliun.
BI menjamin uang yang diterbitkan selama Ramadhan dan Lebaran ini higienis. Baik uang kertas sampai uang logam.
Selain uang tunai, BI juga memastikan sistem pembayaran non tunai tetap berjalan lancar selama periode Ramadhan dan Lebaran ini.
-
POLITIK22/04/2025 20:30 WIB
Bawaslu Temukan Sejumlah Permasalahan di Sembilan Daerah Terkait PSU Pilkada 2024
-
NASIONAL22/04/2025 19:30 WIB
Kejagung Tegaskan Kasus Tian Bahtiar Tak Terkait Media
-
EKBIS23/04/2025 09:15 WIB
IHSG Tembus 6.605, Saham MAPA & INDF Jadi Top Gainers
-
JABODETABEK22/04/2025 15:30 WIB
Perda Usang, Jakarta Butuh Payung Hukum Baru untuk Lindungi Perempuan dan Anak
-
JABODETABEK22/04/2025 16:30 WIB
Jakarta Timur Rawan Kebakaran, BPBD DKI Imbau Warga Cek Instalasi Listrik
-
EKBIS23/04/2025 11:30 WIB
Kabar Baik dari Pasar Energi: Harga Minyak Naik Tajam Setelah Penurunan Stok AS
-
EKBIS23/04/2025 08:30 WIB
Pertamina Turunkan Harga BBM Non-Subsidi Mulai Hari Ini, Rabu 23 April 2025
-
NUSANTARA22/04/2025 22:30 WIB
2.371 KK Terdampak Akibat Banjir Bandar Lampung, BPBD Kerahkan Dapur Umum