Berita
Usai Izinkan Konser, Pemilik Cafe di Banda Aceh Jadi Tersangka
AKTUALITAS.ID – Kepolisian menetapkan dua tersangka kasus kerumunan di cafe New Soho kawasan Peunayong, Banda Aceh yang terjadi beberapa waktu lalu, yaitu GB yang merupakan pemilik kafe dan MF penanggung jawab konser. Kasatreskrim Polresta Banda Aceh AKP Ryan Citra Yudha mengatakan saat ini berkas keduanya sudah dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum. “Berkasnya saat ini sudah […]
AKTUALITAS.ID – Kepolisian menetapkan dua tersangka kasus kerumunan di cafe New Soho kawasan Peunayong, Banda Aceh yang terjadi beberapa waktu lalu, yaitu GB yang merupakan pemilik kafe dan MF penanggung jawab konser.
Kasatreskrim Polresta Banda Aceh AKP Ryan Citra Yudha mengatakan saat ini berkas keduanya sudah dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum.
“Berkasnya saat ini sudah dilimpahkan ke JPU untuk tahap I. Untuk kasus tersebut sudah ditetapkan tersangka dua orang, yaitu pemilik kafe dan penanggung jawab kegiatan konser,” kata Ryan saat dikonfirmasi, Selasa (25/5/2021).
Keduanya bakal dijerat dengan Pasal 14 ayat 1 dan 2 UU RI nomor 4 thn 1984 tentang wabah penyakit dan pasal 93 UU nomor 6 tahun 2018 tentang kekarantinaan kesehatan dengan ancaman 1 tahun penjara.
Hanya saja mereka tidak ditahan karena ancaman hukuman di bawah lima tahun. “Kemudian selain itu mereka juga kooperatif,” katanya.
Sebelumnya, Personel Satpol PP dan WH Kota Banda Aceh dan aparat kepolisian menyegel satu kafe di kawasan Peunayong, Banda Aceh pada Kamis (22/4), karena melanggar protokol kesehatan.
Kafe itu juga melanggar syariat islam karena menggelar live musik hingga larut malam dan mengabaikan kerumunan.
“Mereka mengabaikan protokol kesehatan, kemudian melanggar Qanun No 11 Tahun 2002 terkait Akidah Syiar Islam,” kata Plt Kepala Satpol PP dan WH Banda Aceh, Heru Triwijanarko.
Sebelum disegel, kata Heru, kegiatan di cafe tersebut memang sudah masuk dalam pantauan mereka. Petugas juga sudah sering mengingatkan agar tetap mematuhi protokol kesehatan, namun aturan itu tidak diindahkan.
-
Ragam3 jam lalu
Gangguan Tidur Tingkatkan Risiko Demensia pada Lansia
-
Multimedia18 jam lalu
FOTO: RK Blusukan Sapa Warga di Rawa Buaya
-
Multimedia15 jam lalu
FOTO: Maximus Blusukan Temui Masyarakat Kwamki Narama
-
POLITIK24 jam lalu
Bahlil Tepis Kabar Jokowi Gabung ke Partai Golkar: “Pak Jokowi Bapak Bangsa”
-
Nusantara18 jam lalu
Serap Aspirasi, Maximus akan Lakukan Perubahan Nyata untuk Kwamki Narama
-
Multimedia17 jam lalu
FOTO: Projo Bantah Budi Arie Setiadi Terlibat Kasus Judol
-
Berita19 jam lalu
Kamis Pagi, Gunung Semeru Erupsi Hingga 10 Kali
-
Nasional18 jam lalu
Prabowo Tegaskan Polri, Kejagung, dan Kemenko Polkam Tak Boleh Lindungi Judi Online”