Berita
Kemendes PDTT Terima Aset BRIN

Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) menerima sejumlah aset Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) yang berada di kawasan Kalisari, Pasar Rebo, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Senin (5/6/23).
Aset yang diserahkan di antaranya berupa tanah, gedung dan bangunan perkantoran, jalan irigasi, jaringan, peralatan, mesin dan aset tetap lainnya.
Aset tersebut melekat pada kantor BRIN yang sebelumnya merupakan kantor Pusat Riset Aplikasi Penginderaan Jauh BRIN.
Serah terima dilaksanakan dengan penandatangan berita acara penggunaan sementara Barang Milik Negara (BMN) dari BRIN kepada Kemendes PDTT.
Proses serah terima dilakukan langsung oleh Kepala BRIN Laksana Tri Handoko kepada Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar.
Gus Halim, sapaan Menteri Abdul Halim Iskandar mengucapkan terima kasih kepada BRIN yang telah memberikan asetnya kepada Kemendes PDTT.
Aset tersebut nantinya akan di tempati oleh Direktorat Jenderal Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal (PPDT) Kemendes PDTT yang sebelumnya berkantor di Jalan Abdul Muis, Jakarta Pusat.
“Tentu kita akan manfaatkan dengan sebaik-baiknya dan segera kita tindak lanjuti MoU dan perjanjian kerja bersama untuk kemudian dilakukan penataan-penataan. Kami akan bertanggung atas pemeliharaan aset BMN selama masa penggunaan sementara ini,” kata Gus Halim.
Sedangkan, Kepala BRIN Laksana Tri Handoko menjelaskan, serah terima aset BMN dengan tanah seluas sekitar 20.000 meter diharapkan bisa dimanfaatkan dengan baik.
“Mudah-mudahan dapat dimanfaatkan dan memberikan manfaat untuk temen-teman dari Direktorat Jenderal PPDT Kemendes PDTT. Semoga aset BMN ini bisa dikembangkan dan bisa menjadi lebih baik,” kata Tri Handoko.
Acara serah terima dihadiri sejumlah pejabat tinggi di lingkungan Kemendes PDTT dan BRIN diantaranya yakni Sekjen Kemendes PDTT Taufik Madjid, Dirjen Pembangunan Desa dan Perdesaan Sugito, Dirjen Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Harlina Sulistyorini, Bito Wikantosa Staf Ahli Bidang Pembangunam dan Kemasyarakatan dan Plt Dirjen Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal Rafdinal.
Sementara dari BRIN di hadiri oleh Plt. Sekretaris Utama Nur Tri Aries Suestiningtyas dan Inspektur Utama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Christianus Ratrias Dewanto. (Eq)
-
EKBIS15/04/2025 11:30 WIB
Investor Kripto Tersenyum Lebar: Bitcoin dan Ethereum Kembali Menguat
-
FOTO15/04/2025 08:17 WIB
FOTO: Halal Bihalal DPR RI
-
EKBIS15/04/2025 09:40 WIB
Breaking! IHSG Melesat 1% ke Level 6.400 Dipicu Sentimen Global Positif
-
EKBIS15/04/2025 08:30 WIB
Stabil di Jual, Harga Buyback Emas Antam Terkoreksi Tipis
-
POLITIK15/04/2025 19:00 WIB
DPR: Pendirian Pangkalan Militer Asing Langgar Konstitusi dan Prinsip Politik Luar Negeri
-
JABODETABEK15/04/2025 07:30 WIB
Warga Jakarta, Jangan Sampai Ketinggalan! Hari Terakhir Dispensasi Perpanjang SIM di SIM Keliling
-
JABODETABEK15/04/2025 20:00 WIB
Akhir April, Transjabodetabek Blok M–Alam Sutera Siap Diluncurkan
-
POLITIK15/04/2025 09:00 WIB
Sinyal dari Puan: Kongres PDIP Kemungkinan Mundur dari Jadwal April 2025