Berita
KPK Sita Rumah Diduga Milik Syahrul Yasin Limpo di Jakarta Selatan

AKTUALITAS.ID – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita sebuah rumah yang diduga dimiliki mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) di Jakarta Selatan (Jaksel), sebagai bagian dari upaya asset recovery hasil korupsi.
Rumah tersebut terlihat memiliki dua lantai dengan warna dominan putih.
“Menjadi bagian penting dalam upaya KPK melakukan asset recovery dari hasil korupsi, kemarin tim penyidik telah selesai melakukan penyitaan satu unit rumah yang diduga milik tersangka SYL yang berada di wilayah Jakarta Selatan,” ujar Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri kepada wartawan, Jumat (2/2/2024).
KPK juga telah memasang plang tanda rumah disita untuk mencegah kerusakan pada aset rumah yang telah disita. Ali mengatakan bahwa KPK masih melakukan pelacakan aset SYL dan akan mengusut tuntas kasus ini.
Dalam perkara korupsi yang menjerat SYL, KPK telah menetapkan Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementan nonaktif Muhammad Hatta, serta Sekjen Kementan nonaktif Kasdi Subagyono sebagai tersangka.
Mereka diduga melakukan pemerasan dan gratifikasi terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kementan dengan jumlah setoran USD 4.000-10.000 per bulan. KPK menduga SYL, Kasdi, dan Hatta telah menikmati Rp 13,9 miliar hasil korupsi tersebut.
SYL juga dijerat dengan pasal dugaan tindak pidana pencucian uang. Dia diduga menggunakan uang dari setoran ASN Kementan untuk membayar cicilan Alphard, perawatan wajah, dan bahkan umrah. KPK menyatakan bakal terus menginvestigasi kasus ini dan melakukan upaya tegas dalam melakukan asset recovery terhadap hasil korupsi. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
JABODETABEK18/04/2025 23:00 WIB
Polisi Gagalkan 10 Calon Haji Ilegal di Bandara Soetta
-
NUSANTARA19/04/2025 10:30 WIB
Emosi Usai Minum Tuak, Pria Labusel Kalap Bacok Rekan Kerja Hingga Bersimbah Darah
-
NASIONAL19/04/2025 07:00 WIB
Kunjungan ke Markas Huawei, Waka MPR Titip Harapan Besar untuk Kemajuan Teknologi Indonesia
-
OLAHRAGA18/04/2025 23:30 WIB
Taklukkan Bali United, Persib Bandung Mantapkan Posisi di Puncak Klasemen Liga 1
-
JABODETABEK18/04/2025 20:30 WIB
Libur Paskah 2025, Penjualan Tiket Kereta Daop 1 Jakarta Tembus 108 Ribu
-
JABODETABEK19/04/2025 06:30 WIB
Mencekam di Cimanggis: OTK Bakar 3 Mobil Polisi Saat Penangkapan Pentolan Ormas