Berita
Kebun Raya Bogor Tembus 20 Ribu pengunjung pada Libur Lebaran Tahun Ini
AKTUALITAS.ID – Libur Lebaran tahun ini menjadi momen istimewa bagi pengunjung Kebun Raya Bogor, dengan peningkatan signifikan jumlah pengunjung dibandingkan tahun sebelumnya. Menurut Zaenal Arifin, General Manager Corporate Communication PT Mitra Natura Raya,
“Alhamdulillah jumlah pengunjung meningkat selama liburan kalau dibandingkan dengan tahun lalu sampai dengan H + 5 Lebaran pengunjung meningkat 20 persen dibandingkan tahun 2023,” kata Zaenal Arifin, General Manager Corporate Communication PT Mitra Natura Raya, di Jakarta, Senin.
Puncaknya, Sabtu kemarin hampir menembus angka 20.000 pengunjung dalam satu hari.
Dengan target pengunjung selama libur lebaran tahun ini mencapai 20.000, Kebun Raya Bogor optimis untuk mencapai angka tersebut hingga minggu depan. “Kami masih berharap pada weekend nanti sekitar tanggal 20 dan 21 April dapat menembus angka 20.000 pengunjung,” tambahnya.
Bagi masyarakat yang ingin merayakan libur lebaran dengan pengalaman yang berkesan, Kebun Raya Bogor menawarkan pengalaman yang menarik dengan tiket masuk yang terjangkau, yakni Rp15 ribu untuk weekday dan Rp25 ribu untuk weekend.
Dengan keindahan alam yang ditawarkan, Kebun Raya Bogor menjadi pilihan yang tepat untuk menghabiskan libur lebaran bersama keluarga dan teman-teman. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
Multimedia19 jam lalu
FOTO: Bawaslu RI Gelar Deklarasi Kampanye Pilkada Damai 2024
-
Multimedia16 jam lalu
FOTO: Simulasi Pemungutan Suara Pilkada Jakarta di Gambir
-
Olahraga20 jam lalu
Marc Marquez dan Alex Marquez, Bidik Podium di Seri Penutup MotoGP 2024
-
EkBis17 jam lalu
Gaikindo Optimistis Kenaikan PPN Tak Goyahkan Sektor Otomotif di 2025
-
Ragam21 jam lalu
Studi: Stres Psikologis pada Ibu Hamil Tingkatkan Risiko Epilepsi pada Anak
-
Ragam23 jam lalu
Antusiasme Tinggi, SEVENTEEN Tambah Jadwal Konser di Jakarta
-
POLITIK15 jam lalu
Mardiono Siap Maju Jadi Ketua Umum PPP Jika Diberi Amanah
-
POLITIK14 jam lalu
Heddy Lugito: Jangan Ada Pergeseran Satu Suara pun di Pilkada 2024