NUSANTARA
Gubernur Jabar Bentuk Saber Hoaks Agar Warga tak Resah
Hoaks yang ada di Jabar juga membuat pertumbuhan ekonomi tersendat

AKTUALITAS.ID – Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil atau Kang Emil mengaku masifnya berita bohong di wilayahnya sering kali membuat resah masyarakat. Karena itu, ia berinsiatif untuk membentuk tim Sapu Bersih (Saber) Hoaks untuk membuat tenang warganya.
Emil menjelaskan, Saber Hoax yang baru dibuat satu bulan lalu itu bertugas untuk menyaring berita bohong yang tersebar di Jabar. “Itu menyampaikan mana yang hoaks mana yang tidak, dan memverifikasi aduan masyarakat. Ini akan membuat warga kami lebih tenang tidak terganggu berita bohong,” kata dia, Sabtu (19/1).
Emil melanjutkan, hoaks tak hanya membuat resah masyarakatnya. Lebih dari itu, hoaks yang ada di Jabar juga membuat pertumbuhan ekonomi tersendat.
Emil mencontohkan, beberapa waktu lalu ada hoaks yang menginformasikan bahwa ada sebuah wilayah di Jabar tertimpa longsor. Akibatnya, hotel di daerah itu menjadi sepi.
Menurut Emil, fungsi Saber Hoaks adalah meverifikasi informasi yang tak bisa dipertanggungjawabkan itu dengan cepat. “Dari hoaks receh tadi sampai hoaks yang ekonomi kan sangat memggangu ya. Jadi butuh kecepatan. Sekarang melawannya, harus dengan kebenaran yang lebih cepat,” jelas dia.
Emil berharap, inovasinya itu bisa diterapkan di daerah lainnya. “Kalau memang menjadi inspirasi buat provinsi lain termasuk DKI, silakan saja,” kata dia.
-
RAGAM18/04/2025 16:00 WIB
12 Tradisi Paskah Paling Unik di Dunia, dari Polandia hingga Indonesia
-
NUSANTARA18/04/2025 14:30 WIB
Miris! 5 Oknum TNI dan PSK Terjaring Razia Syariat di Kafe dan Hotel Banda Aceh
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
RAGAM18/04/2025 15:30 WIB
Terungkap! Peristiwa Dahsyat 35 Juta Tahun Lalu Jadi Penyebab Indonesia Terbagi Dua
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok
-
DUNIA18/04/2025 14:00 WIB
Tolak Permintaan Trump, Inggris Ogah Putus Hubungan Ekonomi dengan Tiongkok Demi AS
-
OLAHRAGA18/04/2025 18:00 WIB
Jurgen Klopp Masuk Bursa Pelatih Real Madrid Gantikan Ancelotti
-
JABODETABEK18/04/2025 17:30 WIB
Anggota DPRD DKI Dukung Transportasi Gratis untuk 15 Golongan Masyarakat