Berita
Polda Metro Jaya Segera Ungkap Hasil Tes Kejiwaan Siskaeee Rabu Besok
AKTUALITAS.ID – Polda Metro Jaya segera mengungkap hasil tes kejiwaan Francisca Candra Novitasari atau Siskaeee, tersangka kasus film syur yang diproduksi di Jakarta Selatan. Rencananya, hasil tes kejiwaan Siskaeee bakal diumumkan Rabu (7/2/2024) besok.
“Sudah selesai (diperiksa) besok dokter akan rekap hasil (kejiwaan),” kata Kabid Dokkes Polda Metro Jaya Kombes Hery Wijatmoko saat dihubungi Selasa (6/2/2024).
Hery menjelaskan, pemeriksaan kejiwaan Siskaeee meliputi pemeriksaan psikologi dan psikiatri. “(Pemeriksaan) ekspertise sedang dibuat,” ungkapnya.
Hery menambahkan, pemeriksaan kejiwaan kali ini merupakan pemeriksaan lanjutan dari Kamis (1/2/2024).
“Wawancara meneruskan dan melanjutkan pemeriksaan sebelumnya,” ujarnya.
Sebelumnya, pihak kuasa hukum Francisca Candra Novitasari atau Siskaeee, Tofan Agung Ginting mendatangi Polda Metro Jaya pada Kamis (25/1/2024).
Tofan mengatakan kliennya mengalami penyakit kejiwaan. Dia pun meminta penangguhan penahanan terhadap Siskaeee.
Diketahui, Siskaeee telah ditetapkan sebagai tersangka sesuai pasal 8 Jo Pasal 34 Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi dengan pidana penjara paling lama 10 tahun dan atau pidana denda paling banyak Rp 5 miliar. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
FOTO21/11/2025 07:22 WIBFOTO: Diskusi DKPP di Media Gathering 2025
-
JABODETABEK21/11/2025 06:30 WIBLokasi SIM Keliling di Jakarta pada Jumat
-
RIAU21/11/2025 13:45 WIBHari Pohon Sedunia Kapolres Bersama Wabup dan Pelajar Hijaukan Pelalawan
-
JABODETABEK21/11/2025 05:30 WIBHari Ini Masih Berpotensi Hujan, Jangan Lupa Bawa Jas Hujan Jika Berkendara Roda Dua
-
NASIONAL21/11/2025 13:00 WIBKPK Akhirnya Jadwalkan Pemeriksaan Ridwan Kamil
-
RAGAM21/11/2025 11:30 WIBLindungi Mental, Akses Medsos Bagi Pelajar Akan Dibatasi
-
DUNIA21/11/2025 12:30 WIBKebakaran Terjadi di Lokasi Pertemuan Puncak COP30 di Brasil
-
NUSANTARA21/11/2025 06:00 WIBTiga Orang Terduga Penjarah Kayu Jati Ditangkap Perhutani dan Polisi

















