Berita
Tanggapi Reshuffle Kabinet, Bamoset: Belanda masih Jauh…
AKTUALITAS.ID – Ketua DPR RI Bambang Soesatyo menyebut isu reshuffle kabinet masih terlalu dini dibicarakan. Dirinya menggunakan perumpamaan “Belanda masih jauh” untuk menggambarkan pembicaraan soal perombakan kabinet Presiden Joko Widodo. Menurut pria yang kerap disapa Bamsoet ini, reshuffle belum jadi prioritas utama saat ini. Bamsoet, sapaan akrab Bambang Soesatyo mengaku belum mengetahui lebih lanjut terkait […]
AKTUALITAS.ID – Ketua DPR RI Bambang Soesatyo menyebut isu reshuffle kabinet masih terlalu dini dibicarakan. Dirinya menggunakan perumpamaan “Belanda masih jauh” untuk menggambarkan pembicaraan soal perombakan kabinet Presiden Joko Widodo.
Menurut pria yang kerap disapa Bamsoet ini, reshuffle belum jadi prioritas utama saat ini.
Bamsoet, sapaan akrab Bambang Soesatyo mengaku belum mengetahui lebih lanjut terkait kabar tersebut meski belakangan terus mencuat dan menjelma sebagai isu politik.
“Belanda masih jauh, saya belum dengar ada reshuffle. Tapi, kalau ada itu kan prerogatif presiden,” kata Bamsoet di DPR, Jakarta, Senin, (13/5/2019).
Bamsoet menambahkan, Jokowi sebagai presiden memiliki penilaian sendiri terhadap kinerja para menteri. Jika reshuffle dilaksanakan, maka hal tersebut merupakan hak prerogatif Presiden.
“Karena beliau yang menilai apakah menteri-menteri sekarang sudah qualified atau diganti atau mendukung. Karena itu domain beliau,” tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, isu reshuffle kabinet kembali terdengar jelang berakhirnya pemerintahan Jokowi yang tingggal beberapa bulan lagi.
-
Multimedia7 hours ago
FOTO: Bawaslu Gelar Konsolidasi Nasional Perempuan Pengawas Pemilu
-
POLITIK11 hours ago
Bawaslu Gelar Konsolidasi Nasional Perempuan Pengawas Pemilu untuk Refleksi Kinerja dan Strategi Kedepan
-
Oase21 hours ago
Hukum Merayakan Natal dalam Islam, Berikut Penjelasannya!
-
POLITIK4 hours ago
Ketua Komisi II Menentang Pembentukan KPU-Bawaslu Ad Hoc
-
Ragam15 hours ago
Bantah Gelapkan Harta Warisan, Ratna Sarumpaet: Aku Enggak Dendam
-
Dunia14 hours ago
Tragedi Kecelakaan Bus di Brasil: 38 Tewas, Kejadian Terburuk Sejak 2007
-
OtoTek13 hours ago
WhatsApp Hadirkan Fitur Baru untuk Meriahkan Libur Akhir Tahun
-
Nasional7 hours ago
Ribuan Anggota Jamaah Islamiyah Deklarasikan Pembubaran Organisasi di Solo