Pilkada Medan, PPP Resmi Usung Bobby Nasution


PPP Resmi Usung Bobby Nasution

AKTUALITAS.ID – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi mengusung menantu Presiden Joko Widodo Bobby Afif Nasution untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Medan. Surat rekomendasi dari PPP telah diserahkan kepada pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan, Bobby Nasution-Aulia Rahman.

“Dukungan kepada Bobby merupakan berkah, kami mengambil keputusan ini bukanlah sebatas keputusan. Tetapi melalui mekanisme yang sudah diatur di partai,” kata Sekretaris DPW PPP Sumut Jafaruddin Harahap saat menerima kunjungan Bobby di Kantor PPP di Medan, Selasa (1/9/2020).

Menurutnya, PPP yakin menantu Presiden Joko Widodo yang berpasangan dengan kader Gerindra itu bisa menang di Pilkada Medan. Keputusan dukungan PPP pun sudah final.

“Alhamdulillah, jadi hari ini PPP sudah resmi menyerahkan SK,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Bobby mengaku akan menang secara elegan dalam Pilkada Medan 2020. Dia berharap Pilkada Kota Medan nantinya berjalan damai.

“Kalau kita menang harus elegan, elegan itu adalah cara bagaimana memenangkannya. Kita jadikan Pilkada ini sebagai yang damai, memang bertujuan untuk memajukan Kota Medan, bukan ada niat yang lain,” katanya.

Hingga saat ini sudah lima partai yang menyatakan dukungan terhadap Bobby-Aulia di Pilkada Medan. Tercatat sudah lima partai yang memberikan dukungan antara lain PDI Perjuangan, Gerindra, Golkar, PPP dan NasDem.

Pilkada Medan diprediksi kuat hanya diikuti oleh dua calon. Selain Bobby-Aulia, ada petahana Akhyar Nasution yang berpasangan dengan Salman Alfarisi dari PKS. Akhyar yang semula menjadi kader PDI Perjuangan, namun berpindah ke Demokrat. Partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono itu pun bertekad memenangkan Akhyar. Begitu juga dengan PKS.

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>