Connect with us

Berita

Masa PSBB Ketat, Polda Metro Perbanyak Layanan SIM Keliling

AKTUALITAS.ID – Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya sedang mempersiapkan rencana untuk memperbanyak layanan SIM keliling di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Guna atasi kerumunan di saat pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Ketat oleh Pemprov DKI. “SIM keliling ini masih berjalan semuanya, nanti kita masifkan sim keliling ke depan. Tapi ini masih kita atur,” kata […]

Published

on

AKTUALITAS.ID – Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya sedang mempersiapkan rencana untuk memperbanyak layanan SIM keliling di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Guna atasi kerumunan di saat pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Ketat oleh Pemprov DKI.

“SIM keliling ini masih berjalan semuanya, nanti kita masifkan sim keliling ke depan. Tapi ini masih kita atur,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (16/9/2020).

Menurutnya, dengan diperbanyaknya layanan SIM keliling jadi tidak ada perkumpulan masyarakat di satu titik pelayanan polisi. Melainkan dapat lebih efisien mengurai kerumunan masyarakat.

“Tujuannya untuk memecah masyarakat datang ke satu tempat untuk berkumpul,” ujarnya.

Sementara itu, Yusri menjelaskan bahwa pelayanan SIM keliling sampai saat ini tetap berjalan seperti biasa dengan protokol kesehatan saat beroprasi. Termasuk Polisi turut mengawasi agar tidak ada kerumunan di satu titik.

“Pelayanan SIM keliling tetap dilaksanakan tetapi mematuhi protokol kesehatan. Kita mengatur memudahkan masyarakat tetapi tidak terjadi penumpukan di sana,” tuturnya.

OASE

INFOGRAFIS

WARGANET

Trending