NASIONAL
KPK Ungkap Penyalahgunaan Dana CSR Bank Indonesia, Dana Digunakan Tidak Sesuai Peruntukan

AKTUALITAS.ID – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan bahwa dana Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Indonesia (BI) digunakan tidak sesuai peruntukannya.
KPK masih melakukan penyidikan terkait kasus dugaan korupsi ini dan telah menemukan bahwa dana CSR tersebut dialihkan ke beberapa rekening sebelum akhirnya berkumpul kembali ke rekening representasi penyelenggara negara.
Direktur Penyidikan KPK Asep Guntur Rahayu mengatakan bahwa dana CSR yang diberikan kepada yayasan dan direkomendasikan oleh penyelenggara negara tidak sesuai dengan peruntukannya.
“Dana itu ada yang dipindah dulu ke beberapa rekening, menyebar hingga akhirnya berkumpul lagi ke rekening representasi penyelenggara negara,” kata Asep dalam jumpa pers di gedung KPK, Jakarta, Selasa (21/1/2025).
KPK juga telah memeriksa beberapa anggota Komisi XI, termasuk Satori, yang mengaku menggunakan dana CSR BI untuk kegiatannya di dapil.
Satori mengatakan bahwa dana CSR itu mengalir melalui yayasan dan semua anggota Komisi XI menerima program tersebut.
KPK akan terus melakukan penyidikan untuk mengungkapkan penyimpangan dana CSR BI dan menindak lanjuti kasus dugaan korupsi ini. (Enal Kaisar)
-
EKBIS13/03/2025
Beras Berkutu Ditemukan di Gudang Bulog, Wamentan Pastikan untuk Pakan Ternak
-
NASIONAL13/03/2025
Waka MPR Apresiasi Langkah Presiden Prabowo Jalin Kolaborasi dengan Pemuda Peduli Lingkungan
-
NASIONAL13/03/2025
Roberth Rouw Ajak Masyarakat Jayawijaya Perkuat 4 Pilar Kebangsaan
-
EKBIS13/03/2025
Menhut: Perdagangan Karbon Sektor Kehutanan Segera Diresmikan
-
DUNIA13/03/2025
Duterte di Belanda: Pengacara Desak ICC Kembalikan Mantan Presiden ke Filipina
-
NASIONAL13/03/2025
Prabowo Siapkan Penjara di Pulau Terpencil buat Koruptor: Mereka Gak Bisa Kabur!
-
EKBIS13/03/2025
Tiket Pesawat Diskon Belum Ludes! Menpar: Baru Terjual 22 Persen
-
RAGAM13/03/2025
Buka Puasa dan Kolesterol: Turunkan dengan Dua ‘Buah Al Quran’ Ini