Connect with us

POLITIK

Jokowi: Susunan Kabinet Prabowo-Gibran Hak Prerogatif Presiden

Published

on

AKTUALITAS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berbicara mengenai susunan kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran yang akan datang. Jokowi mengatakan susunan kabinet menjadi hak prerogatif presiden terpilih, yakni Prabowo Subianto.

“Mengenai kabinet, itu hak seratus persen hak prerogatif Presiden,” kata Jokowi seusai HUT TNI di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (5/10/2024).

Jokowi mengatakan transisi pemerintah hingga kini berjalan baik. Jokowi menyebut semua hal yang berkaitan dengan transisi pemerintahan harus dipersiapkan demi kelancaran ke depannya.

“Badan-badan yang perlu dipersiapkan sebelum pelantikan saya kira, undang-undang juga bisa diselesaikan. Saya kira juga akan memuluskan keberlanjutan, akan melancarkan, nanti memuluskan juga di hari pelantikan di tanggal 20 Oktober mendatang,” jelasnya.

Sebagaimana diketahui Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029. Pelantikan keduanya akan digelar pada Minggu, 20 Oktober 2024. (Enal Kaisar)

OASE

INFOGRAFIS

WARGANET

Trending