NASIONAL
Pertamina Diguncang Korupsi, MPR Desak Bentuk Tim Independen Demi Kepercayaan Publik

AKTUALITAS.ID – Pascapengungkapan skandal dugaan korupsi dalam tata kelola minyak mentah dan produk kilang, Wakil Ketua MPR RI, Eddy Soeparno, meminta PT Pertamina (Persero) untuk membentuk tim independen guna mengembalikan kepercayaan publik. Eddy meyakini bahwa langkah ini sangat penting untuk menyakinkan masyarakat setelah permintaan maaf yang disampaikan oleh direksi Pertamina terkait kasus tersebut.
“Tim independen ini diharapkan dapat berisikan para ahlinya dari kalangan akademisi, pakar kilang, serta profesional di industri hidrokarbon. Dengan pengkajian yang objektif, hasil yang mereka publikasikan dapat meredakan kekecewaan masyarakat dan mengembalikan kepercayaan publik kepada Pertamina,” ungkap Eddy dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (7/3/2025).
Selain itu, Eddy menekankan perlunya Pertamina untuk memperkuat sistem pengawasan internal, khususnya di PT Pertamina Patra Niaga. “Penguatan dewan komisaris dengan penempatan figur yang berintegritas, memiliki rekam jejak baik di sektor minyak dan gas, serta ahli dalam manajemen risiko, akan sangat membantu proses pemulihan kepercayaan masyarakat,” tambahnya.
Ia juga menegaskan bahwa Pertamina, sebagai perusahaan multinasional yang menjadi kebanggaan bangsa, harus menjadi contoh dalam menerapkan tata kelola perusahaan yang baik dan bebas dari praktik tercela. “Langkah ini penting untuk mencegah terulangnya kasus dugaan megakorupsi yang merugikan BUMN dan citra negara,” tegas Eddy.
Dengan optimisme, Eddy berharap kasus ini akan menjadi pelajaran bagi semua BUMN untuk selalu menjaga integritas, kejujuran, dan tanggung jawab dalam menjalankan amanah yang diemban. Pertamina diharapkan dapat pulih dari kejadian ini dan kembali menjadi yang terdepan dalam menjalankan tata kelola serta layanan bagi masyarakat. (Mun/Ari Wibowo)
-
FOTO20/04/2025 12:51 WIB
FOTO: Bawaslu RI Tinjau PSU di Kabupaten Serang
-
OLAHRAGA20/04/2025 16:00 WIB
Targetkan Kemenangan, Arema FC Siap Hadapi Persebaya di Bali
-
OLAHRAGA20/04/2025 17:00 WIB
Persik Kediri Tumbang di Kandang, Persija Jakarta Amankan Tiga Poin
-
JABODETABEK20/04/2025 23:00 WIB
Pemprov DKI Berikan Tarif Rp1 untuk Penumpang Wanita Transjakarta di Hari Kartini
-
NASIONAL21/04/2025 06:00 WIB
Praktisi Hukum Nilai YCLT Tak Mampu Buktikan Dampak Tidak Dicopotnya Menteri Yandri Susanto
-
POLITIK21/04/2025 07:00 WIB
PAN Dukung Prabowo di 2029: Siapa yang Bakal Dipinang Jadi Wapres?
-
EKBIS20/04/2025 22:00 WIB
Pemkab Mimika Dorong Produksi Telur Lokal Capai 15 Ton per Hari
-
OASE21/04/2025 05:00 WIB
Jangan Sampai Menyesal di Akhirat: Peringatan Keras Rasulullah untuk Para Pemimpin