Olahraga
Piala AFF 2024: Berikut Profil Lawan Timnas Indonesia di Grup B
AKTUALITAS.ID – Timnas Indonesia akan kembali berlaga di ajang Piala AFF 2024, membawa harapan besar untuk mencetak sejarah. Setelah terakhir kali tampil di edisi 2022 dengan hasil semifinal, Garuda kini siap menghadapi tantangan di Grup B. Indonesia akan bersaing dengan Vietnam, Myanmar, Laos, dan Filipina untuk memperebutkan tiket ke babak selanjutnya.
Berikut adalah profil singkat lawan-lawan Indonesia di fase grup:
Myanmar: Lawan Pembuka di Yangon
Pertandingan pertama Indonesia akan digelar melawan Myanmar di Stadion Thuwunna, Yangon, pada Senin (9/12) pukul 17.30 WIB.
Myanmar ingin bangkit setelah dalam tiga edisi terakhir hanya mampu bertahan di fase grup. Skuad Burmese Lion terakhir kali mengalahkan Indonesia pada laga persahabatan 2017 dengan skor 3-1. Namun, rekor pertemuan keseluruhan masih dikuasai Indonesia, dengan 9 kemenangan, 3 hasil imbang, dan hanya 4 kekalahan.
Pelatih: Myo Hlaing Win
Peringkat FIFA: 165
Pencapaian terbaik Piala AFF: Semifinal (2004, 2016)
Jadwal Myanmar:
(09/12) vs Indonesia
(12/12) vs Filipina
(18/12) vs Laos
(21/12) vs Vietnam
Laos: Lawan Kedua di Solo
Indonesia akan menjamu Laos di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12) pukul 20.00 WIB. Meski sering dianggap sebagai tim terlemah, Laos berpotensi memberikan kejutan. Selama 14 edisi Piala AFF, Laos belum pernah lolos dari fase grup, dan rekor mereka melawan Indonesia sangat buruk: 9 kekalahan dan 1 hasil imbang.
Pelatih: Ha Hyeok-jun (Korea Selatan)
Peringkat FIFA: 187
Pencapaian terbaik Piala AFF: Fase grup
Jadwal Laos:
(09/12) vs Vietnam
(12/12) vs Indonesia
(15/12) vs Filipina
(18/12) vs Myanmar
Vietnam: Tantangan Terberat di Grup B
Pertandingan ketiga akan menjadi ujian berat bagi Indonesia saat bertandang ke Stadion Provincial Phu Tho, Viet Tri, pada Minggu (15/12) pukul 20.00 WIB.
Vietnam adalah raksasa Asia Tenggara dengan dua gelar juara Piala AFF (2008, 2018). Meski begitu, dalam 30 pertemuan terakhir, Indonesia unggul tipis dengan 11 kemenangan, 11 imbang, dan 8 kekalahan.
Pelatih: Kim Sang-sik (Korea Selatan)
Peringkat FIFA: 119
Pencapaian terbaik Piala AFF: Juara (2008, 2018)
Jadwal Vietnam:
(09/12) vs Laos
(15/12) vs Indonesia
(18/12) vs Filipina
(21/12) vs Myanmar
Filipina: Penentuan di Solo
Laga terakhir grup akan mempertemukan Indonesia dengan Filipina di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (21/12) pukul 20.00 WIB.
Filipina punya sejarah yang cukup baik dengan mencapai semifinal di empat edisi (2010, 2012, 2014, 2018). Namun, dari 27 pertemuan, Indonesia mendominasi dengan 21 kemenangan, 5 imbang, dan hanya 1 kekalahan.
Pelatih: Albert Capellas (Spanyol)
Peringkat FIFA: 145
Pencapaian terbaik Piala AFF: Semifinal (2010, 2012, 2014, 2018)
Jadwal Filipina:
(12/12) vs Myanmar
(15/12) vs Laos
(18/12) vs Vietnam
(21/12) vs Indonesia
Harapan Garuda di Piala AFF 2024
Dengan komposisi tim yang kuat dan momentum positif dari kualifikasi sebelumnya, Indonesia berpeluang besar bersaing memperebutkan posisi puncak Grup B. Partai melawan Vietnam diprediksi menjadi kunci untuk menentukan nasib Indonesia di babak gugur.
Ayo dukung Timnas Indonesia! Garuda di Dadaku, Juara di Depan Mata! (YAN KUSUMA/RAFI)
-
Olahraga16 jam lalu
Indonesia Melonjak ke Ranking FIFA 125 Dunia, Prestasi Tertinggi Era Shin Tae-yong
-
Ragam20 jam lalu
Mitos Jerawat Perlambat Penuaan Kulit, Ini Penjelasan dan Tips dari Ahli
-
Oase2 jam lalu
Seandainya Keimanan Abu Bakar Ditimbang, Keimanannya Lebih Berat dari Seluruh Umat
-
EkBis10 jam lalu
Menteri Prabowo Klaim Pengusaha AS Yakin Ekonomi Indonesia, Ingin Tambah Investasi
-
Jabodetabek21 jam lalu
Pramono Anung-Rano Karno Klaim Menang Satu Putaran, Akankah Pilkada Jakarta Berakhir?
-
Multimedia14 jam lalu
FOTO: Hasanah Damai Putra Tuntut PN Bekasi Hentikan Eksekusi
-
Multimedia11 jam lalu
FOTO: Kemenko PM Gelar RTM Bahas Program Makan Bergizi Gratis
-
Nasional15 jam lalu
Politikus PDIP Pertanyakan Perlukah Polisi Masih Memegang Senjata