Pilkada Surabaya, Nasdem Siap Beri Kejutan


AKTUALITAS.ID – Partai Nasdem menjadi salah satu partai politik yang belum menentukan nama yang bakal diusung atau didukung pada Pemilihan Kepala Daerah Surabaya. Dari tiga nama hasil penjaringan sudah diajukan ke Dewan Pimpinan Pusat untuk dipilih, tidak ada nama mantan Kepala Kapolda Jawa Timur Irjen Pol (Purn) Machfud Arifin yang sudah mendeklarasikan diri maju.

Hal itu disampaikan Ketua NasDem Surabaya Robert Sumangunsong setelah menerima Surat Keputusan kepengurusannya dari Dewan Pimpinan Daerah NasDem Jatim di kantor NasDem Jatim di Jalan Raya Arjuno Surabaya, Jawa Timur, pada Senin, (17/2/2020).

Sembari mengevaluasi dan memperkuat struktur kepengurusan hingga tingkat kelurahan, ia mengatakan hal yang mendesak dilakukan ialah persiapan menghadapi Pilkada Surabaya.

Robert menjelaskan, dalam waktu dekat, pihaknya akan mengumumkan siapa calon wali kota Surabaya, yang akan diusung pada Pilkada Surabaya 2020. Dia menjanjikan kejutan pada pengumuman tersebut.

“Mungkin dalam dua atau tiga hari ke depan akan ada kejutan dari NasDem siapa yang akan kita usung. Nama tersebut sudah ada di DPP, nanti DPP yang akan menyerahkan ke kita,” ujarnya.

Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu NasDem Surabaya, Srihono Yularko, menuturkan, tiga nama diusulkan ke DPP berdasarkan urutan ranking dari sebelas nama yang dijaring adalah mantan anggota DPRD Surabaya dari NasDem Vinsensius Awey, lalu Ketua Perhimpunan Advokat Indonesia Surabaya Harianto, dan terakhir Zahrul Azhar alias Gus Hans.

Kendati begitu, Srihono menegaskan bahwa siapa yang akan diusung dan didukung untuk maju di Pilkada Surabaya, bisa jadi di luar tiga nama hasil penjaringan tersebut. DPP, papar dia, memiliki kewenangan untuk menentukan di luar tiga nama yang direkomendasikan pengurus cabang.

“DPP bisa menentukan lain berdasarkan survei yang dilakukan DPP Partai NasDem kepada para calon,” ujarnya.

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>