Nusantara
Gunung Lewotobi Laki-Laki Kembali Meletus Hebat
AKTUALITAS.ID – Gunung Lewotobi Laki-Laki di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, kembali meletus hebat pada Kamis pagi, (7/11/2024), sekitar pukul 06.25 Wita. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan bahwa kolom abu vulkanik mencapai ketinggian 2.000 meter di atas puncak gunung, atau sekitar 3.584 meter di atas permukaan laut. Abu tebal berwarna kelabu tampak mengarah ke barat daya dan barat, sementara letusan masih berlangsung.
Pihak berwenang mengimbau masyarakat serta wisatawan untuk menjauh dari radius 7 km dari puncak erupsi dan tetap waspada. PVMBG juga meminta warga untuk berhati-hati terhadap potensi banjir lahar di sungai-sungai sekitar gunung jika terjadi hujan deras.
Erupsi kali ini menyusul letusan sebelumnya yang terjadi pada malam hari, Rabu, 6 November 2024, yang ditandai dengan suara gemuruh dan lontaran lava pijar sejauh 1.000 meter ke arah utara. PVMBG mencatat letusan tersebut memiliki amplitudo maksimum 47,3 mm dengan durasi 2 menit 52 detik. Status Gunung Lewotobi Laki-Laki saat ini masih di Level IV (Awas), menandakan potensi bahaya lebih lanjut.
Erupsi Gunung Lewotobi pada Minggu, 3 November 2024, menyebabkan dampak signifikan dengan korban jiwa dan kerusakan infrastruktur. Sebanyak 10 orang dilaporkan meninggal dunia, sementara 63 lainnya terluka. Ratusan rumah, empat sekolah, dan satu biara susteran rusak parah. Data sementara menunjukkan sekitar 10.295 jiwa terdampak erupsi, dengan 2.472 jiwa terpaksa mengungsi ke posko-posko di Desa Lewolaga, Desa Bokang, dan Desa Konga.
Situasi ini menggambarkan kondisi darurat yang sedang dialami masyarakat Flores Timur akibat letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki. (Enal Kaisar)
-
Multimedia10 jam lalu
FOTO: LRT Jakarta Kenalkan Larata Pay
-
Dunia21 jam lalu
Israel Gempur Infrastruktur Militer Hizbullah di Perbatasan Suriah-Lebanon
-
Nasional9 jam lalu
Aksi Mahasiswa Papua di Jogja Rusuh, Gus Hilmy: Masyarakat Jengah!
-
EkBis6 jam lalu
Pemerintah Targetkan Kemiskinan 0% dan Pertumbuhan Ekonomi 8% pada 2026
-
Ragam7 jam lalu
Cinta Laura Ungkap Tolak Ajakan The Weeknd di Kelab Malam, Demi Jaga Harga Diri
-
Jabodetabek1 jam lalu
Satu Orang Tewas di Kebakaran Lapak Barang Bekas di Salemba Jakpus
-
Jabodetabek10 jam lalu
Ada Reuni Akbar PA 212 di Monas, Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas
-
POLITIK2 jam lalu
PDIP Tegaskan Jawa Tengah Masih Kandang Banteng: Menang di 19 Kabupaten/Kota, Basis Pemilih Tetap Setia