Dua Roket Dari Jalur Gaza Berhasil Dicegat Israel


Ilustrasi (Foto:Istimewa)

Dua roket dilaporkan meluncur dan menargetkan selatan Israel pada Sabtu (14/11) malam.

Militer Israel menyebutkan kedua roket itu datang dari Jalur Gaza, Palestina. Hingga kini belum ada laporan langsung terkait kerusakan atau cedera akibat tembakan roket tersebut.

Militer setempat menuturkan salah satu roket memicu sirine keamanan di kota pesisir Israel, Ashdod, berbunyi. Ashdod berjarak sekitar 64 kilometer dari Jalur Gaza.

“Sistem pertahanan rudal Iron Dome Israel melakukan pencegatan sesuai dengan standar prosedur,” bunyi pernyataan militer Israel pada Minggu (15/11).

Dikutip AFP, seorang juru bicara militer mengatakan dua roket itu lebih dulu jatuh sebelum sempat dicegat oleh sistem anti-rudal Israel.

Namun, juru bicara tersebut tidak dapat memastikan apakah roket jatuh di daerah berpenghuni atau tidak.

Serangan roket ini berlangsung beberapa hari setelah peringatan pembunuhan pemimpin senior kelompok Jihad Islam yang bermarkas di Gaza, Baha Abu Al-Ata.

Ata tewas akibat serangan udara Israel di rumahnya di Gaza pada 12 November 2019.

Selain Jihad Islam, sejumlah kelompok pemberontak yang berbasis di Palestina juga kerap meluncurkan serangan roket dan propaganda lainnya ke Israel.

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>